Diposkan oleh reta_sm4 di 03:16 0 komentar
Kamis, 2009 Agustus 13
5 kualitas pribadi yang disukai
* 5 kualitas pribadi yng disukai
* Ketulusan
Ketulusan menempati tingkat pertama sebagai sifat yang paling di sukai oleh semua orang. Ketulusan membuat orang lain merasa aman dan dihargai karena yakin tidak akan dibodohi dan dibohongi. Orang yang tulus selau mengatakan kebenaran, tidak suka mengada-ada, pura-pura, mencari alasan atau memutar balikkan fakta. Prinsipnya "ya diatas yadan tidak diatas tidak".
* Kerendahan hati
Berbeda dari rendah diri yang merupakan kelemahan, kerendahan hatia justru mengungkapkan kekuatan. Hanya orang yang kuat jiwanya bisa bersikap rendah hati. Ia bagaikan padi, yangsemakin berisi semakin menunduk.
* Kesetiaan
Keseyiaan sudah menjadi barang langkadan sangat tinggi harganya, orang yang setia bisa dipercaya dan diandalkan. Dia selalu menepati janji, punya komitmen yang kuat, rela berkorban dan tidak suka berkhianat.
* Posotive Thinking
Orang yang bersikap positif selalu berusaha melihat segala dari kacamata positif, bahkan dari situasi yang buruk sekalipun. Dia lebih suka membicarakan kebaikan daripada keburukan orang lain.
* Keceriaan
Karena tidak semua orang dikaruniai temperamen ceria, keceriaan tidak harus diartikan sebagai ekspresi dari wajah dan tubuh tapi sikap.Orang yang ceria adalah orang bisa menikmati hidup, tidak suka mengeluh, dan selalu berusaha meraih kegembiraan. Dia punya potensiuntuk menghiburdan mendorong semangat orang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar